Home » » Buku Kesehatan: Sembuh Sehat Alami

Buku Kesehatan: Sembuh Sehat Alami


Penulis : Edi Warsidi
Penerbit : Leaf Production
ISBN : 978.602.97478.0.5

Perubahan cuaca yang semakin ekstrim akhir-akhir ini akibat pemanasan global, membawa pengaruh yang cukup besar terhadap kesehatan masyarakat, selain karena polusi lingkungan yang semakin meningkat. Orang semakin mudah jatuh sakit karena daya tahan tubuh yang tergerus oleh kondisi lingkungan yang semakin memburuk. Selain itu kondisi ekonomi pun diperkirakan akan semakin sulit ke depannya. Hal ini membuat orang harus memikirkan alternatif lain untuk menghadapinya.

Buku ini mengajak orang untuk memanfaatkan apa yang sudah disediakan oleh Tuhan melalui alam ini untuk mengobati dan menjaga kesehatan. Karena disusun untuk orang awam, maka tanaman-tanaman yang diperkenalkan di dalam buku ini adalah tanaman yang biasa dijumpai sehari-hari atau paling tidak sudah banyak dikenal orang seperti jeruk nipis, salam, kelapa, kangkung, kunyit, kentang, bawang putih, seledri dan lain-lain. Sehingga diharapkan agar orang tidak segan untuk memanfaatkannya karena sudah dikenal dan mudah dijumpai.

Mungkin orang sudah mengenal khasiat beberapa tanaman ini, namun dalam buku ini disusun agar lebih jelas khasiat dan cara penggunaan serta ramuannya yang lebih pasti. Bagaimanapun pengobatan alami dengan tanaman obat selain relatif lebih terjangkau, juga lebih sehat karena relatif lebih sedikit efek sampingnya dibandingkan dengan obat kimiawi. Pengobatan alami walaupun efeknya mungkin lebih lambat dibandingkan obat kimiawi namun bersifat lebih menyeluruh untuk mengembalikan kondisi tubuh kembali sehat.

Jadi kalau sampai sakit, jangan dulu panik karena kondisi ekonomi yang sulit. Pakailah tanaman obat yang mudah dijumpai dan terjangkau sebagai alternatif pengobatan yang alami.

Beli buku ini di:
www,cittabuku.com

0 comments:

Posting Komentar